Rabu, 10 Mei 2017

MIRIS!! Inilah Sel Tahanan Ahok di Rutan Cipinang. Ruangan Jadi Satu Kamar Mandi

MIRIS!! Inilah Sel Tahanan Ahok di Rutan Cipinang. Ruangan Jadi Satu Kamar Mandi

Baca Juga

Gubernur DKI Jakarta (Nonaktif) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mulai menjalani masa penahanan di Rumah Tahanan (Rutan) Cipinang, Jakarta Timur.

Dia ditahan setelah majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara menjatuhkan vonis 2 tahun penjara dan memerintahkan terdakwa kasus penistaan agama ini untuk langsung ditahan, Selasa (9/5/2017).
Ahok langsung dibawa dari tempat sidang di Aula Kementerian Pertanian ke Rutan Cipinang.
Setelah mengisi berbagai keperluan terkait administrasi, sebuah sumber menyebutkan Ahok langsung ditahan di Blok C14.

Ini adalah blok khusus para nara pidana atau terdakwa kasus tindak pidana korupsi (tipikor).
Sejumlah mantan pegawai negeri sipil (PNS) Pemprov DKI Jakarta dan juga mantan anggota DPRD DKI terjerat kasus korupsi ditahan di tempat ini.
Para terpidana itu kemarin menyoraki Ahok yang digiring masuk ke dalam sel atau tahanan.
"Tadi waktu masuk ke rutan langsung disoraki, muka Ahok juga pucat. Itu blok kasus tipikor (tindak pidana korupsi), banyak mantan PNS (Pegawai Negeri Sipil) yang dulu dipenjarain Ahok," kata sumber tersebut melalui pesan singkatnya.
Inilah Sel Tahanan Ahok
Kondisi ruangan atau sel yang ditempati oleh Ahok. Sel itu berlantai semen dan bercat hijau dan beralaskan lantai semen juga.
Kondisi Tempat Tidur
Di ruangan itu terdapat toilet atau kloset duduk serta tempat cuci tangan berwarna putih.
Di dekat pintu masuk terdapat tempat yang dibuat menjadi meja bisa untuk tempat makanan atau peralatan lainnya.

Dalam ruangan tersebut juga terdapat bak untuk menampung air yang bisa dipakai untuk mandi.
Kondisi Bak Mandi
Ahok harus membersihkan ruangan itu sendiri jika ingin mencium bau pesing atau bau tak sedap dari kloset.
Sumber : Tribunnews

Related Posts

MIRIS!! Inilah Sel Tahanan Ahok di Rutan Cipinang. Ruangan Jadi Satu Kamar Mandi
4/ 5
Oleh